Mengidolakan seorang penyanyi maupun grup band musik merupakan sebuah hal yang wajar yang saat ini sedang digandrungi anak muda zaman sekarang atau generasi Z. Dari penyanyi dalam negeri maupun luar negeri sudah banyak penggemarnya di Indonesia, bahkan ada beberapa penggemar yang membuat komunitas atau menamai dirinya mereka sendiri sesuai dengan penyanyi atau grup band yang mereka gemari. Saking fanatiknya, tak afdhol apabila penyanyi yang mereka idolakan sedang mengadakan konser, tapi mereka tidak mengikuti konser idolanya. Tentu saja mereka akan mengupayakan segala cara agar dapat melihat penyanyi idolanya secara langsung bahkan bertatap muka, ada juga yang mengajak temannya atau komunitasnya untuk ikut bersama menonton konser.
      Menonton konser musik harus memiliki persiapan yang matang, apalagi pasti banyak penggemar dari daerah lain yang ingin melihat sekaligus ikut bernyanyi bersama idolanya. Dengan banyaknya kerumunan orang, maka hal-hal yang tidak kita inginkan dapat terjadi. Misalnya berbagai tindak kriminal saat berlangsungnya konser, walaupun sudah terdapat banyak pengamanan dan pengecekan oleh petugas keamanan konser, hal tersebut bisa jadi tidak dapat dielakan. Hal-hal yang tidak boleh dilakukan saat berlangsungnya konser musik antara lain sebagai berikut :
- Dilarang membawa dan meminum minuman alkohol
Dengan dilarangnya peraturan yang satu ini diharapkan tidak terjadi kerusuhan maupun keributan saat berada di arena konser, karena dengan meminum minuman berakohol dapat mengakibatkan banyak efek yang dapat merugikan penonton yang lain.
- Dilarang membawa obat-obatan terlarang
Hampir sama dengan efek yang ditimbulkan oleh minuman berakohol, akan tetapi lebih buruk dampaknya dan apabila terbukti membawa obat-obatan terlarang tersebut maka bukan hanya berurusan dengan petugas keamanan, namun juga berurusan dengan pihak berwajib yang sudah jelas dilarang dalam undang-undang.
- Dilarang membawa benda yang mudah terbakar
Contohnya seperti flare dan benda flammable yang lainya, dikhawatirkan benda tersebut disalahgunakan untuk kepentingan lain yang dapat mengganggu pengunjung lainnya dan dapat berakibat fatal seperti kebakaran.
- Dilarang membawa senjata dan senjata api
Penggunaan senjata saat konser juga dilarang keras apalagi senjata api, sudah dapat dipastikan apabila benda tersebut digunakan tidak sebagaimana mestinya maka termasuk ke dalam tindakan kriminal, jadi penggunaannya sangat diawasi ketat.
- Dilarang melakukan pelecehan seksual
Tindakan kejahatan yang berikutnya adalah pelecehan seksual, apalagi penikmat konser musik kebanyakan perempuan tergantung genre dari musik tesebut dan perempuan juga merupakan target empuk untuk melakukan pelecehan seksual. Tak main-main, sanksi dari pelecehan seksual ini adalah berurusan dengan hukum dengan hukuman terberat penjara maksimal 15 tahun.
Tentunya masih banyak hal-hal yang harus kita hindari saat pagelaran konser, namun itu tadi merupakan pemicu jenis tindakan kriminal yang lainnya. Namun jangan khawatir, tentunya proses pengamanan dalam konser sudah dijaga dengan ketat dan ini ada beberapa tips agar dalam mencegah hal-hal tersebut terjadi.
- Berdoa dan memohon doa restu sebelum berangkat
Yang pertama dan utama adalah berdoa kepada Tuhan agar diberi kesehatan dan keselamatan saat konser berlangsung serta terhindar dari segala marabahaya.
- Menggunakan pakaian yang aman dan nyaman
Terutama bagi kaum hawa untuk memerhatikan uotfit nya saat menonton konser, karena mungkin saja banyak lelaki yang mengincar diri anda untuk dilecehkan secara seksual dengan keadaan penonton yang saling berhimpitan.
- Menitipkan barang berharga di panitia konser